Selasa, 30 Juli 2024
Beredar website mengatasnamakan Bank BRI yang menyampaikan informasi layanan untuk memilih biaya administrasi bulanan layanan perbankan pada Bank Rakyat Indonesia (BRI). Saat mengakses website
tersebut, nasabah dimintai persetujuannya untuk memilih kategori biaya administrasi bulanan yang disukai.
CEK FAKTA:
Dikutip dari Situs Resmi bri.co.id, Bank BRI telah mengumumkan secara resmi mengenai
besaran tarif bulanan Biaya transfer ke bank lain, serta bank lain dalam jaringan Prima dan Link (kartu non Himbara).
Dilansir dari cekfakta.tempo.co, Aestika Oryza Gunarto selaku Sekretaris Perusahaan BRI
menghimbau kepada nasabah BRI untuk berhati-hati ketika menerima pesan dari sumber tidak resmi.
KESIMPULAN:
Website yang mengeklaim menyediakan layanan untuk memilih biaya administrasi bulanan
layanan perbankan pada Bank Rakyat Indonesia (BRI) tidak benar, Imposter Content.
RUJUKAN:
https://tinyurl.com/325d7zb4
https://tinyurl.com/ye2aepke
https://tinyurl.com/wuda3rpf
Pemeriksa Fakta :
Siti Lulu
Syarifah (@stlulusyr)